murai.co.id. Semakin baiknya tertib administrasi dan pelayanan Keimigrasi diIndonesia membuat masyarakat lebih gampang dan mudah dan murah dalam pembuatan Passport Indonesia.
![]() |
Loket Passport Online Imigrasi Batam |
Pembuatan Passport Indonesia harus lah memiliki beberapa syarat yaitu :
- KTP ASLI ( berlaku seluruh Indonesia )
- KARTU KELUARGA ASLI
- IJAZAH SEKOLAH atau BUKU NIKAH atau AKTE LAHIR ASLI
Bagaimana Caranya :
- Sebelumnya ada buka Link pendaftaran Passport Online : https://ipass.imigrasi.go.id:9443/xpnet/faces/xpnet-main.xhtml
- Selanjutnya Cetak Pembayaran ditujukan ke Bank BNI dengan Biaya Rp. 355.000 + Admin 5.000 yang ada pada E-mail yang dicantumkan.
- Bila sudah dibayarkan, Masukan No.Resi Pembayaran passport Ke email, Cetak Surat Kedatangan Ke Imigrasi.
- Lalu datang Ke Imigrasi dengan membawa Berkas ASLI dan Photocopy, Untuk KTP di Photocopy Depan Belakang dalam 1 Kertas ( Ukuran Diperbesar.)
- Ambil Antrian Untuk Interview dan Photo pada Loket PASSPORT ONLINE
- Setelah Photo Tinggal menuggu Passport Dicetak...
Mudah tan Tak Ribet.
Berhati - hati kepada Calo / Biro Jasa yang berada di sekitar Imigrasi, terutama di pintu masuk imigrasi, Jangan mau untuk dibuatkan Duplikat data/Pemalsuan data, yang bisa berakibat anda akan mendapatkan masalah dibelakangnya nanti.Ingat untuk pembuatan Passport Indonesia berlaku E-KTP Dan KARTU KELUARGA seluruh Indonesia ( Tidak ada istilah KTP Daerah )
![]() |
Antrian Nomor Urut Pengurusan Passport |